oleh

Semua Pembangunan Fisik Program TMMD Reguler Brebes Selesai Sesuai Target

-Berita-354 views

Brebes – Menjelang ditutupnya gelaran program TMMD 109 Kodim 0713/Brebes di Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah, pada tanggal 21 Oktober 2020 besok, sejumlah pekerjaan sudah selesai 100 persen dan tinggal menyisakan sedikit pengerjaan untuk di finishing agar saat ditinjau dalam keadaan yang benar – benar rapi.

Memastikan kelancaran dan progres yang telah dijalankan dalam kondisi bagus, Dansatgas TMMD Reguler 109 Brebes, Letkol Armed Mohamad Haikal Sofyan, langsung meninjau lokasi TMMD dengan didampingi Ibu Nunung dari Dispermades Kabupaten Brebes, Kades Kalinusu, Wasid (44), serta Danramil 08 Bumiayu, Kapten Armed Jupriadi.

Tinjauan ini dilakukan untuk mengecek secara nyata dan memastikan bahwa semua pekerjaan telah selesai sesuai target.

”TMMD memang selalu memberikan hasil yang memuaskan, baik sasaran fisik maupun nonfisik.Program ini dapat membangkitkan kembali nilai-nilai kebersamaan dan gotong-royong,” kata Dansatgas TMMD, di titik 800 meter jalan TMMD, atau di lokasi Prasasti TMMD. Selasa (20/10/2020).

Selain mengecek jalan usaha tani sepanjang 2,2 kilometer, dirinya juga mengecek gorong-gorong, talud, plat duiker, dan cek hasil dari RTLH Kalinusu sebanyak 5 unit.

“Saya tegaskan kepada para anggota TMMD, bahwa pekerjaan atau progres infrastruktur harus sesuai rencana, Saya tidak mau masyarakat yang kecewa karena ini menyangkut kesejahteraan warga desa ini,” tandasnya.

Sementara itu, Ibu Nunung dari Dipermades Brebes mengatakan, keberhasilan TMMD merupakan prestasi, akan tetapi masih ada pekerjaan rumah selanjutnya. Agar pemerintah desa dan warga Desa Kalinusu dapat memanfaatkan dan memelihara dengan baik fasilitas umum yang terbangun.

“Saya harapkan masyarakat tidak hanya tinggal menikmati saja, namun aset desa yang sudah dibangun oleh pak tentara ini dapat dipelihara sehingga dapat memberikan manfaat secara optimal, dan infrastruktur yang di bangun berumur lama,” terangnya. (Rus)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *