oleh

RSKJ Provinsi Gelar Tes Kejiwaan Caleg Partai PKB

-POLITIK-536 views

Berandang-Bengkulu. Sebanyak 300 peserta calon legislatif Partai Kebangkitan Bangsa Se-Provinsi Bengkulu mengikuti tes kejiwaan di Rumah Sakit Khusus Jiwa  Soeprapto bertempat di aula ratu samban.

Kasi Pelayanan Medis RSKJ  Syawal, mengatakan untuk hari ini jadwal untuk caleg dari PKB.

“Tes pada hari ini, ada tes tertulis, wawancara, surat keterangan bebas narkoba, kalau ada tambahan dari para peserta untuk kesehatan jasmani langsung diperiksa,” kata Syawal saat ditemui Berandang.com, Senin (2/7).

Lanjut dikatakan Syawal, untuk tes tertulis di ruangan aula ratu samban, sedangkan untuk tes wawancara ada tempat khusus tersendiri.

“Ya,  kalau peserta sebanyak 300 orang akan ada sesi gelombang dalam tesnya, karena kapasitas aula ratu samban hanya 100 orang,” jelasnya.

Sementara itu,  peserta calon legislatif dari Muko-muko Huasiri sangat antusias dalam mengikuti tes kejiwaan pada pendaftaran masa pencalegkan PKB.

“Ya, semoga kegiatan tes kejiwaan pada hari ini, tetap lancar, aman dan terkendali,  serta semuanya bisa lolos dalam tahap tersebut ,  sebab masih banyak proses untuk tahap seleksi selanjutnya, ” demikian (Ahm)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *