oleh

Berikut Data Korban Kebakaran Di Desa Karang Tanding Empat Lawang

-PERISTIWA-2.730 views

Berandang.com – Empat Lawang. Insiden kebakaran yang terjadi kemarin siang pukul 13:00 Wib, di Desa Karang Tanding, Kecamatan Lintang Kanan, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan, yang mengakibatkan puluhan rumah warga hangus terbakar, dari terbakar habis, rusak berat dan rusak ringan. Kamis (19/11/20)

Hari ini mulai tampak warga berdatangan untuk memberikan bantuan kepada korban, baik berupa makanan, sembako, pakaian layak pakai, dan lain-lain. Selain desa setempat banyak juga warga desa lain yang turut membantu korban.

Berikut Nama-Nama Warga Yang Jadi Korban Kebakaran :
Rumah Terbakar Habis 1.IDHAM (1 KK /4 jiwa).

2.YAHUSA (3KK/8jiwa).

3.LEJWAN (2KK/10jiwa).

Rumah Rusak Berat
1.HAMDAN (1KK/3jiwa).
2.BENI (1KK/4jiwa).
3.SUPARWAN(1KK/4 jiwa).
4.SUHANDI(1KK/2jiwa).
5.HOPI(2KK/5jiwa).
6.BIDIN(1KK/6jiwa).
7.WANZET (1KK/4jiwa).
8.HARDI (1KK/4jiwa).

Rumah Rusak Ringan
1.DAMIRILLAH(1KK/4jiwa).
2.IRHAN (2KK/4jiwa).

Data-data tersebut dihimpun dari Kepala Desa Karang Tanding, ia berharap pemerintah maupun para dermawan dapat memberikan bantuan kepada masyarakat kami yang tertimpa musibah dan ia mengucapkan terima kasih yang sudah mulai memberikan bantuan.

“Saya berharap semoga pemerintah maupun para dermawan bisa membantu para korban dan buat warga yang terkena musibah untuk selalu tetap bersabar, jangan bersedih mungkin ini adalah ujian buat kita”Harap Kades.

Bagi para dermawan yang ingin berdonasi menyisihkan sedikit rezkinya, baik berupa makanan, pakaian, sembako, dll. Silahkan datang langsung ke posko dan via teransfer melalui Rekening :
5735-01-007549-53-0.
An : ANTON.

*(San)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *