oleh

Ketua DPD PEPABRI: Kami Sangat Bangga Dikunjungi Gubernur Bengkulu

-News-778 views

Berandang.com- Kunjungan orang nomor satu di Provinsi Bengkulu ke DPD Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (PEPABRI) membuat haru dan bangga.

Apalagi di masa Pandemi Covid-19 ini, dimana para veteran pejuang maupun sesepuh Provinsi Bengkulu tak bisa hadir mengikuti upacara detik-detik Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75.

Namun hal itu terasa terobati, dengan kunjungan silaturahmi dari Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah ke kediaman Ketua DPD PEPABRI Kol Arh (Pur) Sjukri Herry, Senin (17/8).

“Kami dari PEPABRI sangat bersyukur, sangat berbahagia atas kunjungan Gubernur Bengkulu ke rumah kami ini. Kami sangat bangga karena ini merupakan satu kehormatan, karena kami masih diperlakukan dan dilihat sebagai sesepuh,” sebut Sjukri Herry, usai menerima kunjungan Gubernur Bengkulu di rumahnya, Jalan Letkol Santoso, Kelurahan Pasar Melintang, Kota Bengkulu.

Dalam rangka HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ini, dengan tegas pria yang lama bertugas di Kostrad ini mengatakan, PEPABRI tetap bergerak membantu dan mendukung pemerintah daerah dalam melaksanaan pembangun daerah dan kesejahteraan masyarakat.

“Siapapun pemimpinnya, presiden maupun gubernur, PEPABRI tetap ada dibelakang. Pada semangatnya tetap bergelora tak pernah padam ikut serta dalam melaksanakan pembangunan daerah ini,” tegas Sjukri yang masih tampak gagah di usianya yang telah 72 tahun.

Menilai pembangunan Provinsi Bengkulu saat ini yang sedang dipimpin oleh Gubernur Rohidin, mantan pasukan artileri Kostrad ini mengakui Provinsi Bengkulu sudah nampak kemajuannya di berbagai bidang.

“Apa yang kita lihat sekarang ini Bengkulu telah berkembang,” ujarnya.

Beliau juga menyinggung sosok Gubernur Rohidin yang menurutnya telah meneruskan apa yang telah dirintis oleh pendahulunya.

“Beliau (gubernur Rohidin) telah banyak melakukan inovasi-inovasi. Sebentar lagi bandara yang baru, pelabuhan Pulau Baii akan tersambung, sebentar lagi kesejahteraan masyarakat akan meningkat. Itulah yang harus kita dorong,” ungkapnya.

Dirinya berharap di momentum HUT RI ke 75 ini masyarakat Bengkulu dapat ikut serta membantu pemerintah dalam membangun daerah dan jangan semuanya dikaitkan dengan politik dan hal-hal yang tidak berguna.

“Beliau berkomunikasi dengan baik dengan semua pihak, mari kita dukung. Janganlah masalah-masalah diluar itu kita ekspos. Terlepas daripada itu mari kita dukung agar tetap berkelanjutan. Beliau sadar, beliau tenang dan tetap semangat untuk membangun,” pungkasnya. *(Rls)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *