oleh

Disnakertrans Provinsi Bengkulu Segera Buka Seleksi Magang ke Jepang

-BIROKRASI, News-511 views

Berandang.com-  Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Bengkulu segera membuka tahapan seleksi kegiatan magang kerja ke perusahaan Jepang pada tahun ini.

Kepala Disnakertrans Provinsi Bengkulu Edward Happy mengatakan program magang ke Jepang tersebut dilakukan setelah adanya kerja sama antara Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) dengan pemerintah Jepang.

“Beberapa waktu lalu kami sudah mendapat surat dari Kemenakertrans terkait seleksi magang ke Jepang. Nanti akan kami lihat dulu seperti apa teknisnya,” kata Edwar, Senin (6/6/2022).

Tujuan kerja sama tersebut, kata dia untuk meningkatkan kompetensi para generasi muda di Indonesia termasuk di Bengkulu.

Edward mengungkap program magang di perusahaan Jepang yang bergerak di berbagai bidang kejuruan seperti bidang kejuruan, industri, manufaktur dan konstruksi serta caregiver.

“Seleksi magang ke Jepang akan segera dibuka dalam waktu dekat. Namun kami lihat dulu aturannya seperti apa dan kuotanya juga berapa” ujarnya.

Dia memaparkan peserta magang akan memiliki potensi untuk menduduki jabatan di perusahaan, seperti manajer hingga jabatan lainnya.

Selain itu juga program magang ini diharapkan dapat menciptakan pelaku usaha mandiri, dan kedepan akan mampu menyerap tenaga kerja.

“Jika sudah dibuka dan dapat kuotanya, akan kami informasikan kembali,” kata dia. *(Adv)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *