Berandang-Empat Lawang. Warga desa Sukarami kecamatan Lintang Kanan kabupaten Empat Lawang, Sumsel digegerkan dengan penemuan barang kuno emas batangan. Disisi samping batangan emas tersebut tertulis 24 K. Tampak sisi depan bergambar Ir. Soekarno. Selain emas, turut ditemukan sebilah keris serta liontin berbentuk naga. Benda numismatic itu ditemukan pada hari rabu (06/02/2019). Sekira pukul 23.00 wib.
